Sebelum melakukan koneksi ke ISP, untuk dapat mengakses internet, perangkat lunak modem untuk akses internet harus telah diinstal pada komputer. Setelah anda menginstal salah satu modem tersebut misalnya modem 3G/HSDPA dengan operator Indosat3G, lakukan langkah-langkah untuk melakukan penganturan modem dan koneksi internet dengan modem dial-up 3G pada sistem operasi Windows 7 berikut ini.
- Klik menu Start.
- Klik Control Panel, maka akan tampil jendela Control Panel.
- Klik link Network and Internet, maka akan ditampilkan jendela Network and Internet.
- Klik link View network status and tasks.
- Klik link Set up a new connection or network, maka akan ditampilkan kotak dialog Set Up a Connection or Network.
- Klik Set up a dial-up connection.
- Klik Next, makan akan ditampilkan kotak dialog Create a Dial-up Connection.
- Pilih jenis modem yang telah diinstal di komputer Anda.
- Isi Dial-up phone number, User name, dan Password sesuai ISP yang anda gunakan.
- Klik tombol Connect. Jika berhasil maka akan ditampilkan kotak dialog.
- Klik tombol Close. Selanjutnya, Anda bisa melakukan browsing dan chatting untuk mencari informasi dan berkomunikasi.
- Klik ikon Connection pada sudut kanan bawah taskbar.
- Klik nama koneksi internet, misalnya INDOSAT3G.
- Klik tombol Disconnect.
Setelah pengaturan modem berhasil dilakukan, selanjutnya Anda dapat menghubungkan komputer ke internet dengan langkah berikut.
- Klik ikon Connection di sudut kanan bawah taskbar.
- Klik jenis koneksi yang terdaftar, misalnya INDOSAT3G.
- Klik Connect, maka akan ditampilkan kotak dialog Connect to ISP.
- Isi User name dan Password sesuai dengan ISP yang digunakan.
- Klik tombol Dial, tunggu proses koneksi yang tengah berlangsung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar